Catatan IBEC 2012

ibec 2012 jakarta
Sang Pena - Tidak diragukan lagi bahwa kebutuhan Indonesia akan entrepreneur muda senantiasa meningkat. Indikator yang pernah disampaikan dalam beberapa seminar yang saya ikuti, menyebutkan bahwa dibutuhkan setidaknya 2 % dari penduduk di Indonesia agar tercipta lapangan kerja yang mencukupi. Hal ini tak lepas dari kenyataan adanya AFTA yang memungkinkan pegiat bisnis di luar Indonesia untuk berkecimpung dan masuk dalam bisnis tanah air. 
Menyadari akan pentingnya peningkatan kuantitas dan kualitas entrepreneur, Pemerintah kini mulai menciptakan berbagai macam program yang intinya membantu sekaligus stimulus lahirnya generasi pengusaha dari kawula muda. Ketika mengikuti IBEC (Indonesia Business & Entrepreneurship Conferenc) beberapa waktu lalu (diselenggarakan oleh BNI Syariah dan beberapa sponsor lain) menyatakan pentingnya kesadaran akan beberapa hal yang sangat penting agar mampu bersaing di era industri berbasis teknologi ini. Pertama SADAR Finansial ala Income Pentagon. Sadar finansial adalah sadar akan pentingnya kecerdasan finansial dalam mengelola bisnis. Income pentagon adalah strategi kolaborasi bisnis dan investasi untuk penciptaan arus kas dan pasif income; bisnis, waralaba, emas, properti, dan instrumen keuangan. Kedua, SADAR Komunitas dan Spiritual, sadar spiritual dan sadar komunitas adalah penguat motivasi para entrepreneur 5000 dalam menghadapi naik turunnya bisnis dan tantangan ekonomi dewasa ini. Ke tiga, CORPORATE Role to e5000, lahirnya E5000 tidak terlepas dari peran serta korporasi dalam mendukung tumbuh kembangnya UKM di Indonesia. Ke empat, SADAR Brand dan Online, E5000 adalah kaum yang menyadari pentingnya membangun kekuatan brand dan menggunakan social media untuk membangun brand equity secara online. Para pakar online dan praktisi brand UMKM akan meluncurkan jurus-jurus low budget high impact. :) Nah, setidaknya sedikit ulasan di atas adalah gambaran sederhana wawasan keilmuan yang HARUS dipahami oleh pegiat bisnis saat ini. 
nb : Special thanks buat KasKus atas kaosnya di sesi pertanyaan terakhir, SADAR Brand & Online. Buat okezone atas bukunya, dan buat panitia yang menyelenggarakan acara luar biasa dan sukses. 
Ttd, Admin Sang Pena :)

Comments

Post a Comment

Silakan tinggalkan komentar, yang sopan ya :) | Semua komentar akan dimoderasi.

Hendak diskusi dengan penulis, silakan via email di pena_sastra@yahoo.com. Terima kasih

Popular posts from this blog

Your Link Exchange

Forum ICITY: Transformasi Cara Berkomunikasi & Berbagi Solusi

Daftar 50 Promising University Indonesia