Motivasi : Falsafah Lima Jari

falsafah lima jari sang pena
Sang Pena - Motivasi - Pembaca yang terhormat, setiap dari diri kita pada umumnya memiliki jari. Dalam jumlah yang wajar ada lima. Namun, untuk beberapa hal diluar lima hanya kebesaran Allah yang dapat menjelaskan lagi harus disyukuri. Tahukah anda, bahwa masing-masing dari jari kita dapat merepresenatasikan siapa Anda? Yuk dibaca :)
1. Ada si gendut jempol yang selalu berkata baik dan menyanjung. Namanya ibu jari, sifatnya selalu baik. Sebaik ibu yang telah melahirkan dan membesarkan kita. Tidak ada bayaran atas kebaikan tersebut. Jadi jika anda termasuk orang yang baik, orang yang memiliki sebuah prestasi, pasti sebuah jempol yang anda terima. :)
2.. Ada telunjuk yang suka menunjuk dan memerintah. Tipe yang ke dua ini juga tidak terlalu asing dalam keseharian kehidupan kita. Beberapa orang lebih suka berkata ini itu, daripada melakukannya sebagai contoh. Tentu dapat anda simpulkan, baik atau tidak tipe ini.
3. Ada si jangkung jari tengah yang sombong dan suka menghasut jari telunjuk. Jari tengah, secara hukum tak tertulis telah dicap sebagai sesuatu yang kurang baik. Untuk hal apapun.
4. Ada jari manis yang selalu menjadi teladan, baik, dan sabar sehingga diberi hadiah cincin. Hanya jari ini yang mendapatkan cincin ketika terdapat sebuah pesta pernikahan. Bukan jempol dong, :p terlalu besar. Bukan pula kelingking, terlalu kecil boi :D
5. Dan ada kelingking yang lemah dan penurut serta pemaaf (ingatkah anda waktu kecil kalau kita berbaikan dengan musuh kita pasti saling sentuh jari kelingking?). Karena jari inilah yang paling pemaaf :)

Dengan perbedaan positif dan negatif yang dimiliki masing-masing jari, mereka bersatu untuk mencapai tujuan (menulis, memegang, menolong anggota tubuh yg lain, melakukan pekerjaan, dll). Sebuah komposisi sempurna ciptaan Allah yang harusnya kita syukuri dan gunakan untuk kebaikan. :)

Pernahkah kita bayangkan bila tangan kita hanya terdiri dari jempol semua? Atau jari tengah semua? :( atau kelingking semua? :D
Falsafah ini sederhana namun sangat berarti. Kita diciptakan dengan segala perbedaan yang kita miliki dengan tujuan untuk bersatu, saling menyayangi,saling menolong, saling membantu, saling mengisi, bukan untuk saling menuduh, menunjuk, merusak, dan bahkan membunuh. INDONESIA (One = satu) Karena perbedaan bukan halangan untuk bersatu. :)
Semoga bermanfaat. (from cerita motivasi) [Sang Pena]

Comments

Popular posts from this blog

Your Link Exchange

Forum ICITY: Transformasi Cara Berkomunikasi & Berbagi Solusi

Seberapa Cepat Loading Blog Anda?