Berubah Untuk Kebermanfaatan!



Berubah untuk kebermanfaatan
carltons-quote-corner.weebly.com

 "berubah itu penting, lebih-lebih jika perubahan itu untuk sebuah kebermanfaatan..."


Sang Pena - Setiap makhluk yang hidup, idealnya memiliki kesadaran untuk terus maju dan berkembang. Baik berkembang secara kualitas personal, maupun berkembang dalam peran aktifnya dalam mengemban perubahan, membawa perubahan ke masyarakat luas.

Semangat untuk terus berubah inilah yang harus kita miliki, tentu dalam koridor perubahan yang lebih baik – bukan yang sebaliknya. Pentingnya sebuah perubahan sama seperti pentingnya sebuah tajdid dalam ilmu pengetahuan, harapannya: terus berkembang, belajar, menyesuaikan dan tidak stagnan.

Dengan beberapa pertimbangan di atas, akhirnya terkerucutlah pada keputusan untuk mengganti template blog Sang Pena. Template blog ini sendiri, sebelumnya saya buat di quartal ke dua tahun 2012. Cukup lama dan cukup hebat mengingat prestasinya di tahun 2012 yang pernah menjadi finalis web muda Kompas Pertamina (Lomba SEO).

Yang membedakan template ini dengan template sebelumnya, adalah komposisi warna dan navigasi menu utama. Jika template blog sebelumnya adalah full colour, maka blog ini dengan template terakhir berusaha tampil lebih kalem. Pun menu navigasi berubah menjadi lebih menarik dan nyaman, karena konsep html 5 cukup terintegrasi dengan baik di template ini (CMIIW).

Hasilnya? Luar biasa memuaskan, traffic hari ini meningkat dalam kisaran 75% dari traffic normal. Yang biasanya hanya kisaran angka 100, hari ini tembus angka 200 pengunjung. Alhamdulillah :)

Ah, hampir lupa, yang tak kalah penting, blog Sang Pena kali ini berusaha semaksimal mungkin untuk menggunakan bahasa Indonesia di menu utama dan halaman utama, tidak gado-gado language seperti biasanya. Kenapa? Karena saya pemuda Indonesia yang cinta bahasa ibu :) itu alasan yang paling sederhan dan utama.

Blog ini bisa diibaratkan sebagai manusia, diciptakan untuk sebuah tujuan. Diciptakan untuk kebermanfaatan. Dan “berubah” adalah salah satu dari sekian banyak cara, agar tujuan utama terbidik tepat sasaran, dan kebermanfaatan bisa berlanjut berkesinambungan.

Berubah itu penting, lebih-lebih jika perubahan itu untuk sebuah kebermanfaatan. Blog ini mungkin tidak seberapa bermanfaat saat ini, suatu saat, saya yakin dengan pasti – seperti pastinya sayang seorang ibu. Kelak akan memberikan manfaat :) aamiin.

Hidup harus berubah, blog yang tidak punya hati saja bisa berubah lebih baik. Harusnya manusia yang punya hati harus lebih baik kan? :)

Terima kasih dan selamat istirahat, :) Mari berubah untuk kebermanfaatan!

Nb: template ini diedit menggunakan WordPad, lebih nyaman jika pembaca hendak mencobanya.

Semarang, 5 Nopember 2013 | 12:22 am

Comments

Post a Comment

Silakan tinggalkan komentar, yang sopan ya :) | Semua komentar akan dimoderasi.

Hendak diskusi dengan penulis, silakan via email di pena_sastra@yahoo.com. Terima kasih

Popular posts from this blog

Your Link Exchange

Forum ICITY: Transformasi Cara Berkomunikasi & Berbagi Solusi

Daftar 50 Promising University Indonesia